Sriwijaya FC lumat Persib Bandung 4-1 dalam lanjutan Liga Super Indonesia (LSI), di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Rabu (12/1). Kekalahan besar itu, membuat Maung Bandung tertahan di papan bawah klasemen sementara.
Sejak menit pertama, Laskar Wong Kito mendominasi pertandingan. Melalui variasi serangan, pasukan Ivan Kolev gencar menggempur pertahanan Persib. Dua gol, tercipta di babak pertama masing-masing lewat aksi Claudiano Alves pada menit ke 12 dan Ahmad Jufriyanto, menit ke 44.
Tim tamu sempat memperkecil kekalahan, melalui aksi Cristian Gonzales pada menit 64. Berawal dari kesalahan Ferry Rotinsulu mengantisipasi tendangan bebas Sharil Ishak, El Loco menyematkan bola ke dalam gawang.
Sayang, 10 menit kemudian si lincah Oktovianus Maniani mampu mencetak gol buat Sriwijaya pada menit 74, memanfaatkan umpan matang dari M. Ridwan.
Bomber Sriwijaya Budi sudarsono, menutup pesta gol Laskar Wong Kito di pengujung babak. Mantan striker Persib itu, berhasil mencetak gol lewat sontekan usai menerima umpan Supardi dari sisi kiri pertahan Persib. Skor 4-1 pun menjadi hasil pertandingan.
Atas hasil ini, Sriwijaya merangsek ke papan tengah dengan torehan poin 10 dari enam laga yang dilakoni. sementara Persib tetap berada di zona merah dengan perolehan poin empat dari enam pertandingan.
Susunan Pemain:
Sriwijaya FC (4-3-3): Ferry Rotinsulu; Supardi, Claudiano Alves, Ahmad Jufriyanto, M Ridwan; Dirga Lasut, Ponaryo Astaman, Firman Utina; Oktovianus Maniani (Mahyadi Panggabean 78'), Rudi Widodo (Budi Sudarsono 66'), Keith Kayamba Gumbs (Rendi Siregar 60').
Persib Bandung (3-4-3): Markus Haris Maulana; M Agung Pribadi, Baihakki Khaizan, Nova Arianto; Gilang Angga Kusuma (Eka Ramdani 34'), Hariono, Shahril Ishak (Siswanto 88'), Pablo Frances (Rahmat Affandi); Hilton Moreira, Cristian Gonzales, Atep.